PPNI Pacitan : Maju, Profesional, Sejahtera PPNI Pacitan : Maju, Profesional, Sejahtera PPNI Pacitan : Maju, Profesional, Sejahtera

5 Negara dengan Gaji Perawat Tertinggi di Dunia

TEMPO.COJakarta - Perawat masih dianggap profesi 'kelas dua' di Indonesia. Hal itu terlihat dari pendapatan profesi perawat di Indonesia masih tergolong cukup rendah dibandingkan negara lain. Bahkan masih banyak perawat yang digaji di bawah
upah minimum regional (UMR).

Dibanyak negara, perawat dianggap sebagai profesi yang menguntungkan. Di Belanda dan Spanyol misalnya, mereka mendapat upah sekitar USD 22 per jam atau Rp 290 ribuan dengan kurs Rp 13.000/dolar AS.



Di sebagian besar negara, untuk bekerja di bidang keperawatan relatif mudah. Umumnya rumah sakit tidakmemberlakukan persyaratan rekrutmen yang ketat untuk perawat. Dan mereka juga membuka peluang bagi masuknya perawat asing. Biasanya
ada persyaratan dan sertifikasi tertentu dalam perekrutan perawatan dan masing-masing negara memberlakukan persyaratan yang berbeda.

Persyaratan ini tentu terkait dengan masalah pengupahan. Ada sejumlah negara yang membayar tinggi untuk gaji para perawat yang berlisensi terdaftar. Berikut ini lima negara yang memiliki standar gaji perawat tertinggi di dunia seperti dikutip dari gulfnews.com, Rabu 12 April 2017.

1.  Amerika Serikat

Amerika Serikat menerapkan standar gaji yang tinggi untuk profesi keperawatan. Berdasarkan data statistik ketenagakerjaan Amerika tahun 2016, gaji rata-rata perawat terdaftar (registered nurse - RN)  mencapai USD 66.640 per tahun atau
sekitar Rp 885,65 juta setahun atau Rp 73 jutaan sebulan.

Besar gaji ditentukan oleh jenjag pendidikan dan pengalaman kerja. Pendidikan keperawatan di Amerika Serikat ada tiga jenjang yakni sarjana keperawatan, diploma tiga keperawatan, dan diploma dua keperawatan. Sarjana keperawatan di Amerika
bergelar Bachelor of Science degree in Nursing (BSN) dengan masa tempuh pendidikan selama empat tahun.





Diploma keperawatan dengan jenjang pendidikan tiga tahun atau Associate’s Degree in Nursing (ADN). Tingkat asosiasi di keperawatan ini adalah gelar entry level di bidang medis. Siswa yang telah menyelesaikan program ini berhak mendapatkan
lisensi sebagai perawat terdaftar. Jenjang paling rendah adalah diploma keperawatan dua tahun dan diakui sebagai perawat terdaftar (registered nurse - RN).



Sementara untuk perawat asing yang ingin bekerja di AS, harus lulus tes The Commission on Graduates of Foreign Nursing Schools (CGFNS) dan The National Council Licensure Examination for Registered Nurses (NCLEX). Serta persyatan umum lain bagi mereka yang ingin bekerja di luar negeri seperti pengurusan paspor dan visa. Proses aplikasi ini bisa memakan waktu hingga satu tahun.

2. Norwegia

Gaji perawat di Norwegia rata-rata berkisar 44.900 Kron Norwegia atau sekitar Rp 69,47 juta per bulan atau Rp 830 jutaan setahun. Selain persyaratan standar untuk pekerja asing, Kementerian Kesehatan Norwegia menerapkan persyaratan harus
menguasai Bahasa Norwegia.

3. Kanada

Negara yang juga menawarkan gaji tinggi untuk pekerja perawat adalah Kanada. Rata-rata gaji perawat terdaftar di negara ini sekitar CAD 59.783 setahun atau sekitar Rp 595,8 juta setahun atau Rp 49,6 juta per data Januari 2017. Untuk
perawat asing, syaratnya harus lulus ujian NCLEX untuk perawat terdaftar.

4. Australia
Berapa gaji perawat di Australia? Di negara kangguru ini, seorang perawat menerima gaji yang juga terbilang tinggi yakni AUD 61.000 atau sekitar Rp 607,85 juta atau Rp 50,6 juta per bulan. Persyaratan untuk perawat asing yang ingin bekerja di Australia umumnya sama dengan negara-negara lain.

5. Inggris

Rata-rata pekerja perawat terdaftar di Inggris mendapat gaji berkisar GBP 24.963 setahun atau sekitar Rp 414,34 juta atau Rp Rp 34,5 juta per bulan. Besar gaji yang diterima berdasarka pengalaman dan kualifikasi perawat.

selengkapnya di : https://bisnis.tempo.co/read/news/2017/04/12/090865380/ini-5-negara-dengan-gaji-perawat-tertinggi-di-dunia

No comments:

Post a Comment

Sekilas

Penanganan pada Orang Pingsan

Penanganan pada Orang Pingsan     Kita sering menjumpai orang yang tiba-tiba pingsan, seperti saat upacara bendera, saat lomba grak ...

Popular Posts